Pages

Thursday, March 21, 2013

Materi Akuntansi

Manfaat Akuntansi dalam Kehidupan Sehari-hari

Setelah disampaikan beberapa definisi Akuntansi menurut para ahli, maka kali ini saya akan menyampaikan manfaat yang diperoleh dari mempelajari akuntansi dalam kehidupan sehari-hari. Adapun manfaatnya dapat anda baca langsung disini.

Selama kita hidup di dunia ini, kita pasti membutuhkan akuntansi, tidak terpatok kita seorang akuntan ataupun tidak kita sangat membutuhkan akuntansi agar keuangan kita bisa teratur dan stabil.
Misalkan dia seorang pekerja, akuntansi digunakan untuk mengatur arus pemasukan atau pengeluaran agar semua kebutuhan bisa terpenuhi. Jika ia seorang ibu rumah tangga akuntansi digunakan agar kebutuhan tercukupi sesuai dengan pendapatan yang didapatkan suami, mulai dari mengatur untuk keperluan makan, kebetuhan mencuci, listrik, keperluan anak sekolah dan lain sebagainya.
Jika ia seorang pedagang, dia juga menggunakan akuntansi untuk menentukan harga pokok yang ia jual, bagaimana ia menghitung modal usahanya, menghitung laba dari hasil usahanya.
Sadar maupun tidak sadar kita pasti menggunakan akuntansi mulai dari perhitungan saat berbelanja, penyesuian pengeluaran dengan pemasukan dari keuangan kita, bagaimana kita berusaha agar semuanya berjalan sebagai mana mestinya atau tidak boros.
Akuntansi juga bisa menjadi tolak ukur akan gaya hidup kita. Jika dia menggunakan akuntansi dalam kehidupannya pasti keuangannya akan stabil dan seimbang, dia tidak hanya menggunakan akuntansi dalam arus pemasukan dan pengeluarannya akan tetapi dia menerapan konsep akuntansi seperti menabung, investasi, mengikuti asuransi atau proteksi untuk masa depannya. Orang yang menggunakan konsep asuransi biasanya akan lebih berhasil ketimbang orang yang lupa jika di kehidupan sehari-hari juga diperlukan akuntansi.
Dan tentunya apapun yang kita pakai, pasti semuanya menggunakan akuntansi, karena akuntansi digunakan untuk perhitungan aktivitas dan produksi.

0 comments:

Post a Comment